Langsung ke konten utama
Hard Disk Bad Sector adalah kondisi dimana terdapat bagian dari hard disk yang tidak bisa digunakan oleh sistem karena sebuah kerusakan atau kegagalan OS dalam mengaksesnya. Kerusakan hard disk ini bisa sangat merugikan, karena komputer kamu menjadi lambat.
Ada 2 jenis hard disk bad sector, yaitu Hard Bad Sector dan Soft Bad Sector, atau kadang disebut juga Physical Bad Sector dan Logical Bad Sector.
Hard bad sector/ Physical Bad Sector
Kerusakan ini tidak bisa diperbaiki karena terdapat kerusakan pada bentuk fisik hardisk tersebut, hard bad sector biasanya disebabkan oleh 'Head crash', yaitu kondisi dimana head pada hardisk terjadi kontak terhadap platter yang menyebabkan kerusakan permanen pada hardisk.Physical Bad Sector juga bisa disebabkan cacat produksi, dimana kondisi fisik hard disk memang sudah memiliki kerusakan ketika diproduksi dan dijual ke pasar. Karena tidak bisa diperbaiki, maka sangat disarankan untuk membeli hard disk baru apabila kamu mengalami physical bad sector, atau mengurus garansinya jika masih berlaku.
Soft Bad Sector/ Logical Bad Sector
Berbeda dengan hard bad sector, soft bad sector bisa diperbaiki dengan menggunakan software bawaan dari windows, yaitu 'Chkdsk'. Berikut cara memperbaiki hardisk bad sector menggunakan 'Chkdsk' :
  • Buka windows explorer (tekan windows + E pada keyboard)
  • Klik kanan pada disk yang akan dicek lalu pilih properties.
  • Buka tab 'Tools' lalu pada bagian error checking pilih 'Check now'.
  • Centang kedua pilihan lalu pilih 'Start'.
  • Setelah itu komputer kamu akan restart.
  • Proses pengecekan kerusakan ini bisa berlangsung cukup lama, oleh karena itu, sangat disarankan anda menggunakan fitur ini ketika komputer tidak sedang digunakan.
Tips Mencegah Hard Disk Bad Sector
  • Pastikan suhu komputer kamu tetap dingin dan bersihkan dari debu-debu yang menempel.
  • Matikan komputer dengan proses yang benar.
  • Gunakan PSU berkualitas untuk menjaga arus-arus yang tidak diinginkan dari PLN.
  • Hindari goncangan-goncangan pada komputer ataupun laptop untuk mencegah head crash.
  • Gunakan antivirus yang selalu update untuk melindungi komputer dari serangan malware.
  • Gunakan software disk defragmenter untuk mencegah terjadinya bad sector.
    Sumber : JalanTikus.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Download Game PES 2013 Full Crack Posted by:  Admin   in  Games ,  pes 2013   June 29 2015 Download Game PES 2013 Full Crack PES 2013 Full Crack  adalah salah satu games bola yang paling populer saat ini. Games ini sangat disukai oleh para gamers karena memang grafiknya yang sangat bagus dan cara permainan games ini yang hampir mendekati keadaan aslinya. Hampir semua orang menyukai games ini, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa sekalipun (termasuk saya juga). Games  PES 2013 Full Crack  ini juga menyediakan update yang sangat sering, sehingga anda dapat memainkan games ini dengan pemain yang terbaru. Langsung saja bagi anda yang belum mempunyai Instalasi PES 2013, segera download dan instal Game  PES 2013 Full Crack  ini di PC anda, agar anda dapat bermain dengan teman anda. Cara Instal Game Pro Evolution Soccer 2013 Unpack the release Mount or burn image Install Copy The Crack into the game Installation Block th...

PERTEMUAN 15 - Etika Profesi Teknologi dan Informasi ( INFRINGEMENTS OF PRIVACY)

  MAKALAH ETIKA PROFESI TEKNOLOGI DAN INFORMASI   INFRINGEMENTS OF PRIVACY           Diajukan untuk memenuhi nilai mata kuliah Etika Profesi Teknologi Informasi dan Komunikasi Pertemuan 15 Disusun Oleh : Yusuf Anggiat                                     13170777 Ahmad Samudra                                      13180138 M. Lucky Ramadhany                         13180769 Riska Kurnia Septiani             ...
Apakah Kita dimata mereka rendah ? sebuah artikel ini membahas tentang pabrikan olahraga yaitu Nike yang berasal dari Amerika Serikat,mungkin kita bangga jersey/pakaian sepakbola pemain inggris itu dibuat oleh orang indonesia,tak terpikir sedkitpun Nike dengan Cerdasnya dan sedikit licik membuat pabrik Nike di indonesia dengan mempekerjakan buruh dengan gaji yang rendah. sungguh ironi !!! saya baca berita ternyata jersey resmi timnas Inggris untuk Piala Dunia 2014 diproduksi di Indonesia. Awalnya mau bangga karena ternyata jersey timnas sekelas Inggris dijahit oleh orang Indonesia, tapi ternyata artikel Mirror itu malah bikin miris. Judulnya itu lho, “ England’s £90 World Cup shirt made by Nike’s Indonesian workers earning just 30p an hour “. Tenaga kerja Indonesia yang murah ternyata menghasilkan produk yang dijual mahal di luar negeri. Kalau harga 90 poundsterling tidak dipermasalahkan di Inggris, mungkin artikel Mirror itu tidak pernah ada dan kita tidak p...